..
Berani Coba Mie Perang Dunia II? Dijamin Bikin Bibir Dower
Fauzan Bawa Hoki owner label mie perang bersama Achmad Garad pimpinan MRD Grup

Berani Coba Mie Perang Dunia II? Dijamin Bikin Bibir Dower

Bangkalan, mediarakyatdemokrasi.com- Bisnis kuliner yang saat ini semakin berkembang, tak luput dari masalah selera dan rasa, serta tempat yang nyaman juga bisa sebagai salah satu faktor penunjang majunya bisnis kuliner.

Dalam ulasan kali ini, media ini menemui salah satu owner bisnis kuliner dinamai dengan "Mie Perang" yang lokasinya di pusat kota Bangkalan Madura Jawa Timur.

Diketahui konsep usaha "Mie Perang" telah menyajikan berbagai menu, yang antaralain sajian Mie Perang dengan level pedas mulai dari original 5 cabe hingga 200 cabe tergantung permintaan konsumen.

Bukan hanya mie, namun juga menyediakan nasi ayam bakar, macam-macam Snack hingga minuman dan beragam Jus buah serta sop buah. Fauzan selaku owner Mie Perang mengatakan, bahwa bisnis yang digelutinya ini dibangun sejak tahun 2017 lalu.

"Awal mula dinamakan mie perang, sebenarnya ada historisnya, inspirasinya ya dari zaman peperangan dulu saat Indonesia melawan penjajah."

"Jadi, dulu tempatnya juga ada lengkap persenjataan, yang dapat dibuat foto bagi pengunjung. Tapi sekarang kita beralih konsep sesuai dengan perkembangan zaman." Imbuh Fauzan saat ditemui di lokasi mie perang Jl Kapten Syafiri IV no 41b Bangkalan Madura Jawa Timur. Minggu (21/01/2024).

Terkait rasa, saat media ini mencicipi, rasanya bisa dikatakan hampir sama dengan mie yang lagi viral tersebut, namun topingnya lebih ke bakwan basah yang lembut pas di lidah.

"Insya Allah, kami akan buka cabang di Surabaya Barat. Karena tempat kami, selain dari Bangkalan sendiri, juga sering yang dari luar kota termasuk Surabaya." Pungkasnya.

Selain lokasi yang strategis, tata letaknya juga sejuk dan nyaman, karena didalamnya terdapat gazebo dan kolam ikan koi, jadi bagi para pengunjung selain bisa menikmati makanan juga terdapat fasilitas yang dapat menyejukkan mata sebagai pelepas penat dari rutinnya aktivitas sehari-hari. (Yy)

Sebelumnya UU ITE Terbaru 2024, Billy Handiwiyanto Soal DC Penyebar Data Nasabah Pinjol : Bisa Kena Pidana 6Tahun Penjara
Selanjutnya Gimik Gibran Ke Mahfud MD Saat Debat Persoalkan Green Invlation, Pakar : Jangan-Jangan Dia Juga Tidak Paham?