..
Tim PKM Akuntansi Unesa Beri Pelatihan Investasi Saham Kepada Pekerja Migran Indonesia Di Malaysia

Tim PKM Akuntansi Unesa Beri Pelatihan Investasi Saham Kepada Pekerja Migran Indonesia Di Malaysia

Malaysia, mediarakyatdemokrasi.com- Tim Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) Jurusan Akuntansi FEB Unesa bersama Sekolah Indonesia Kuala Lumpur Malaysia baru-baru ini memberikan pelatihan dan pengenalan bagaimana meningkatkan pemahaman dan minat untuk berinvestasi saham bagi pekerja Migran Indonesia di Malaysia.

Kegiatan tujuan ini adalah untuk memberikan pemahaman kepada pekerja migran Indonesia di Malaysia mengenai pentingnya investasi pada instrumen keuangan yang dapat memberikan kesempatan dalam segi ekonomi di masa depan alih-alih hanya sekedar menabung.

Tim dosen Akuntansi FEB Unesa memberikan pelatihan dan pengarahan kepada peserta pemula yang hadir dalam acara tersebut untuk memahami dan membuka mindset apa yang menjadi tujuan berinvestasi yakni mindset sebagai investor maupun trader.

"Program ini memberikan pemahaman pada calon investor pemula untuk memulai berinvestasi di pasar sekuritas khususnya saham, mengenal berbagai produk derivative dan menganalisis saham melalui analisis teknikal dan fundamental sehingga diharapkan calon investor ini dapat membuat pilihan yang bijak dan sesuai karakter masing-masing," kata Ketua Tim PKM Akuntansi FEB Unesa, Loggar dalam keterangan resmi diterima redaksi, Rabu (23/8/2023).

Dalam kegiatan tersebut, materi yang disampaikan ada beberapa hal. Diantaranya adalah cara membuat financial goals, mengenali resiko investigasi saham, steb by step memulai berinvestasi saham, dan tips mengenali saham yang akan dibeli.

Kegiatan tersebut dilaksanakn di Sekolah Indonesia Kuala Lumpur Malaysia pada hari Selasa (1/8/2023) lalu. Tim PKM S1 Akuntansi yang terdiri dari ketua Loggar Bhilawa dan Anggota Prof. Hariyati, Made Dudy Satyawan, dan Bayu Rama Laksono.(red)

Sebelumnya Dilaporkan Amien Rais Cs, Gibran : Iya Silakan Dilaporkan, Saya Juga Tidak Lari Kemana'
Selanjutnya UPT SD Negeri 20 Gresik Launching Buku Piknik Literasi & Talk Show, GPMB Tampilkan Seni